Senin, 29 Mei 2017

Begini Cara Menjaga Konsentrasi saat Mengemudi Selama Puasa


Inforamadhan - Ramadan atau bulan puasa sering dikaitkan dengan kondisi yang lemas, ngantuk, bahkan sering terjadi konsentrasi menurun.

Bagi pengemudi ataupun pengendara, konsentrasi dibutuhkan untuk menghindari terjadi kecelakaan di jalan. Hal tersebut bisa diantisipasi dengan melakukan beberapa cara agar konsentrasi tetap terjaga meski tengah berpuasa di bulan Ramadhan.


Secara alamiah, tubuh membutuhkan istirahat di siang hari antara pukul 12.00 sampai 14.00 mengingat di waktu tersebut energi dan konsentrasi sudah terkuras sejak pagi hari.

Saat mengemudi ataupun berkendara, dibutuhkan konsentrasi yang cukup tinggi. Belum lagi jika kondisi arus lalu lintas dengan tingkat kemacetan yang cukup parah di sore hari. Karenanya selama puasa pengemudi dan pengendara bisa melakukan beberapa cara di bawah ini untuk menjaga konsentrasi tetap terjaga meski sedang mengemudi selama bulan puasa.

Inilah tips untuk menjaga konsentrasi saat mengemudi dan berkendara di bulan puasa:

1. Lakukan Sedikit Olahraga Kecil

Aktivitas fisik ringan seperti stretching dan jalan-jalan pun dapat memperlancar aliran darah dan meningkatkan asupan oksigen ke otot sehingga Anda merasa lebih enerjik. Saat istirahat siang, jangan duduk saja. Ayo segera bergerak sebelum rasa kantuk datang menghampiri.

2. Minum Air Secukupnya

Iklan minuman yang sering Anda lihat di TV tidak berbohong, bahwa dehidrasi memang dapat menyebabkan rasa lemas dan memengaruhi konsentrasi. Pastikan Anda minum banyak air putih, terutama sebelum waktu imsak tiba.

3. Sedikit Tidur Siang Tidak Apa-Apa

Riset membuktikan kalau tidur siang singkat selama 10-20 menit membantu otak Anda melepas beban dan meningkatkan produktivitas. Plus, Anda akan merasa lebih segar dan recharged setelahnya. Jangan lupa memasang alarm.

4. Dengarkan Musik saat Mengemudi

Selain menjaga agar Anda tidak terkantuk-kantuk, mendengarkan musik juga dapat meningkatkan konsentrasi. Bagi beberapa individu, musik bahkan dapat menstimulasi dan membantu mereka berkonsentrasi.

Tolong bagikan info ini ke teman, kerabat, dan keluarga Anda.

0 Komentar Begini Cara Menjaga Konsentrasi saat Mengemudi Selama Puasa

Posting Komentar

Back To Top